Smart Book-Matematika 4 untuk SD/MI

Penyusun
  • Nanang Priatna
  • Dandi Ramadhan
Kelas: 4 SD
Halaman: 192
Ukuran (cm): 21 x 29,7
Kertas Isi: HVS 70 gsm
Kertas Kover: AC 210 gsm
Warna Isi: FC
Warna Kover: FC
Finishing: Perfect Binding
Harga: –
Tahun Terbit: 2023
Deskripsi

Buku Matematika 4 merupakan buku pendamping pelajaran Matematika. Isi buku ini menyesuaikan dengan Capaian Pembelajaran Fase B pada Kurikulum Merdeka. Dengan mengusung konsep pembelajaran yang interaktif dan menyenangkan, buku ini membantu peserta didik memahami konsep-konsep Matematika dasar dengan mudah. Buku ini terstruktur dalam enam bab utama yang mencakup materi penting meliputi Bab 1 Ayo, Menjelajahi Bilangan Cacah Sampai 10.000; Bab 2 Ayo, Bermain dengan Pecahan; Bab 3 Ayo, Menemukan Pola Gambar dan Pola Bilangan; Bab 4 Ayo, Berpetualang Mengukur Luas dan Volume; Bab 5 Ayo, Berkreasi dengan Bangun Datar; serta Bab 6 Ayo, Bercerita melalui Piktogram dan Diagram Batang. Secara umum, buku ini berisi Tujuan Pembelajaran, Pendalaman Materi, Eksplorasi, Rangkuman, Projek, dan Refleksi. Dalam buku ini juga terdapat latihan soal-soal yang disajikan pada fitur Latihan, Uji Pemahaman, Uji Kemampuan, Asesmen Sumatif, dan Cakap Numerasi. Buku ini dilengkapi dengan fitur-fitur penunjang materi seperti Highlight, Video Pembelajaran, dan Multimedia Interaktif. Sementara itu, perwajahan kover dan isi buku dibuat menarik dengan gambar-gambar yang dapat menambah semangat dalam belajar. Gambar-gambar tersebut juga dapat membantu peserta didik untuk memahami materi yang dipelajari.